Beberapa Sepeda Motor Yamaha Yang OK Punya

Yamaha merupakan salah satu produsen motor terbesar di dunia yang telah banyak membuat motor-motor dengan performa yang sangat tangguh yang disertai dengan berbagai teknologi canggih dan modern. Bahkan bisa dibilang Yamaha ini dari tahun ke tahunnya selalu melakukan inovasi dalam merancang serta membuat sebuah produk motor yang berkualitas tinggi sehingga bisa diterima oleh masyarakat banyak. Dari sekian banyak poduk motor Yamaha, diantaranya adalah Yamaha RX King, Yamaha RXZ RZR, Yamaha Force. Untuk lebih jelasnya berikut ulasannya.

1. Yamaha RX King Cobra

Sebenarnya motor ini memiliki nama Yamaha RX King saja, namun bentuk stang dan tangkinya yang mirip dengan ular kobra. Selain itu, motor ini juga paling banyak dicari orang oleh para kolektor atau pengguna. Adapun ciri dari motor ini adalah penggunaan decal/sticker di bagian tangki dengan grafis dua warna. Bukan hanya itu, sepeda motor ini juga memiliki mesin 135 cc, 1 silinder, 2 tak sangat bertenaga 18,2 HP dengan torsi 15,1 Nm.

2. Yamaha RXZ RZR

Sepeda motor Yamaha ini tampil dengan desain yang lebih sporty. Dimana, lampunya menggunakan fairing, lalu di bagian bawah juga terdapat bodykit. Pada bagian bodi bagian samping juga terlihat melancip sampai ke belakang. Bukan hanya itu, motor ini juga memiliki knalpot yang berbeda dari genarasi RX yang sudah ada sebelumnya.

3. Yamaha Force

Dari segi desain, motor ini memiliki tampilan yang lebih sporty dengan desain bodi yang ramping serta dilengkapi dengan tampilan velg racing sehingga membuat kesan motor bebek modern. Lalu dari segi dapur pacu, motor ini bisa terbilang cukup gahar dan canggih dengan kapasitas mesin sebesar 114cc ditambah motor ini sudah lulus uji emisi Euro 3 sehingga akan lebih ramah lingkungan. Dengan mesin tersebut, sehingga membuat motor ini dapat melaju dengan kencang di jalanan. Belum lagi motor buatan Jepang  ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur yang mumpuni.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *